Penerapan Metode Mind Mapping Sebagai Upaya Meningkatkan Kemampuan Siswa pada Materi Qawaid dalam Pembelajaran Bahasa Arab kelas 8 di SMP Muhammadiyah 5 Tulangan

Sholihah, Janiatus (2018) Penerapan Metode Mind Mapping Sebagai Upaya Meningkatkan Kemampuan Siswa pada Materi Qawaid dalam Pembelajaran Bahasa Arab kelas 8 di SMP Muhammadiyah 5 Tulangan. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

[img] Text
142071900023.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Janiatus Solihah, 142071900023, “ Penerapan Metode Mind Mapping Sebagai Upaya Mengembangkan Kemampuan Siswa pada Materi Qawaid dalam Pembelajaran Bahasa Arab Kelas 8 di SMP Muhammadiyah 5 Tulangan”. Farikh Marzuqi Ammar, Lc., MA. Kata Kunci : Penerapan Metode, Mind Mapping, Qawaid. Metode merupakan cara teratur yang digunakan untuk melaksanakan suatu pekerjaan agar tercapai sesuai dengan yang dikehendaki. Metode juga merupakan cara kerja yang bersistem untuk memudahkan pelaksanaan suatu kegiatan guna mencapai tujuan yang ditentukan.Dalam pembelajaran banyak sekali metode, salah satunya yaitu metode mind mapping, yakni salah satu metode yang penulis teliti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Penerapan Metode Mind Mapping dalam Pembelajaran Bahasa Arab Materi Qowaid Kelas, (2) Faktor penghambat dalam penerapan metode mind mapping dalam pembelajaran Bahasa arab, (3) Solusi dari faktor penghambat penerapan metode mind mapping dalam pembelajaran Bahasa arab. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode penelitian tindakan kelas dengan model Stephen Kemmis dan Robin M.C. Taggart yang terdiri dari 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 komponen, yaitu perencanaan (planning), tindakan (acting), pengamatan (observing), dan refleksi (reflecting). Teknik pengumpulan data terdiri dari observasi, wawamcara, tes, dan dokumentasi. Hasil analisis dari penelitian ini menyatakan bahwa Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) penerapan metode mind mapping dalam pembelajaran Bahasa arab dapat membantu memudahkan siswa untuk memahami materi qowaid,(2) faktor penghambat, adapun factor penghambat diantaranya: kurangnya penguasaan kosa kata bahasa arab, kurangnya kerja sama antar siswa, (3) solusi dari faktor penghambat, yaitu: menambah dan menghafalkan kosakata, membentuk kelompok. Peningkatan hasil ketuntasan belajar ditunjukkan dengan adanya nilai rata-rata pada pra siklus adalah 66,7, kemudian setelah dilaksanakan tindakan siklus 1 memperoleh nilai rata-rata 71 dan pada siklus 2 mendapatkan nilai rata-rata 72. Penelitian ini menunjukkan bahwa Penerapan Metode Mind Mapping dalam pembelajaran Bahasa Arab pada Materi Qawaid dapat Meningkatkan Kemampuan Siswa kelas 8 di SMP Muhammadiyah 5 Tulangan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Skripsi
Uncontrolled Keywords: Penerapan Metode; Mind Mapping; Qawaid.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Faculty of Islamic Studies > School of Arabic Languange Education
Depositing User: pba umsida
Date Deposited: 31 Aug 2018 02:39
Last Modified: 31 Aug 2018 02:39
URI: http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/5268

Actions (login required)

View Item View Item