SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN LOKASI STRATEGIS UNTUK PENDIRIAN TEMPAT USAHA DAGANG SEMBAKO

Dwi Eric, Setia Putra and Jamaaluddin, Jamaaluddin (2020) SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN LOKASI STRATEGIS UNTUK PENDIRIAN TEMPAT USAHA DAGANG SEMBAKO. SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN LOKASI STRATEGIS UNTUK PENDIRIAN TEMPAT USAHA DAGANG SEMBAKO. pp. 1-4.

[img] Text
UTS_6B3_250_ERIC DWI SETIA PUTRA .pdf

Download (386kB)

Abstract

Persaingan dagang yang semakin ketat di era ini menjadikan para pengusaha harus mengatur strategi untuk memasarkan barang dagangannya. Salah satu strategi yang dapat diterapkan adalah strategi dalam menetapkan suatu lokasi pemasaran dalam suatu usaha. Pemilihan lokasi usaha yang tepat dapat memaksimalkan hasil penjualan suatu usaha. Usaha dagang sembako cukup banyak pesaingnya maka diperlukan strategi yang tepat dalam menentukan lokasi usaha. Dengan adanya permasalahan tersebut, sistem pendukung keputusan pemilihan lokasi pendirian usaha dagang sembako dirancang untuk membantu pengusaha dagang sembako dalam pengambilan keputusan dan pengolahan data lokasi untuk pendirian tempat usaha dagang sembako. Salah satu metode yang dapat digunakan dalam pendukung keputusan pemilihan lokasi pendirian usaha dagang sembako ini adalah SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW), atau sering juga dikenal dengan istilah metode penjumlahan terbobot. Metodelogi yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan analisis sistem terstruktur dimana sistem memodelkan menggunakan data flow diagram (DFD) sehingga mempermudah penulisanprogram. Kriteria-kriteria yang menjadi prioritas pemilihan lokasi usaha dagang sembako adalah harga sewa lokasi, kondisi jalan, jumlah penduduk, dan jumlah pesaing yang ada. Aplikasi berupa web yang dibangun menggunakan PHP dan MySQL. Uji coba aplikasi dilakukan pada sebuah server locahost.hasil penelitian telah membuktikan bahwa aplikasi ini dapat dimanfaatkan untuk membantu menentukan lokasi mana yang sesuai dan cocok untuk dijadikan lokasi usaha dagang sembako.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > School of Computer Engineering
Depositing User: Jamaaluddin Jamaaluddin
Date Deposited: 23 Apr 2020 01:29
Last Modified: 23 Apr 2020 01:29
URI: http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/7106

Actions (login required)

View Item View Item