choiriyah, siti (2018) Peningkatan Hasil Belajar Pengukuran Waktu Menggunakan Metode Demonstrasi dan Media Siswa Kelas II SDN Sekardangan. PTK 2018 B1 PGSD FKIP Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.
Text
27. SITI CHOIRIYAH 158620600110.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution. Download (205kB) |
Abstract
Guru sebagai pelaksana pendidikan terdepan, harus mampu merencanakan suatu metode dalam proses pembelajaran berlangsung dengan adanya metode siswa mampu mengembangkan potensinya yang ada pada siswa tersebut. Pada pelajaran Matematika materi tentang pengukuran waktu, beberapa siswa secara teori mereka sudah memahami materi tersebut, tapi pada melakukan praktiknya siswa banyak mengalami kesulitan dalam menyebutkan komponen-komponen dari materi pengukuran waktu itu sendiri (jam,menit dan detik). Cara membaca jam digital dianggap lebih mudah dari pada membaca waktu dengan menggunakan jam manual. Penelitian megadakan suatu tindakan penelitian kelas yang tujuannya untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa pada bidang studi Matematika dalam materi pengukuran waktu menggunakan metode pembelajaran demonstrasi dan menggunakan benda konkret yang ada disekolah pada siswa kelas II-B SDN Sekardangan pada tahun pelajaran 2017-2018. Berdasarkan data penelitian pelaksanaan materi pengukuran waktu tahap pra siklus ditemukan fakta 30 siswa hanya 12 siswa atau 25% yang tuntas sedangkan 75% siswa tidak tuntas dengan nilai dibawah KKM. Demi meningkatkan hasil belajar siswa untuk itu peneliti menerapkan penggunakan metode demonstrasi dan menggunakan media konkret setelah dilaksanakan perbaikan pembelajaran didapatkan hasil penelitian sebagai berikut : pada siklus I nilai rata-rata siswa meningkatkan menjadi 67 atau 50% namun secara klasikal belum mencapai 75% ketuntasan, sehingga peneliti melanjutkan ke siklus II dan hasilnya rata-rata siswa meningkat menjadi 83,5 dan ketuntasan klasikal mencapai 90%.dengan demikian pembelajaran dengan menggunakan metode pembelajaran demonstrasi dan menggunakan media konkret untuk pengukuran waktu dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam setiap siklus.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hasil Belajar, Pengukuran Waktu,Matematika, Metode Demonstrasi, Media |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Faculty of Teaching and Education Science > School of Elementary's Teacher Education |
Depositing User: | M.Pd Mohammad Faizal Amir |
Date Deposited: | 07 May 2018 12:15 |
Last Modified: | 09 May 2018 10:27 |
URI: | http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/3214 |
Actions (login required)
View Item |