Rosalina, Via PENERAPAN SNOWBALL THROWING DALAM MENINGKATKAN ATENSI SISWA MATA PELAJARAN PKN KELAS IV D SDN SIDOKLUMPUK. PTK A3 PGSD FKIP Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.
Text
158 Viarosalina.pdf - Published Version Download (105kB) |
Abstract
Abstrak PKN merupakan salah satu mata pelajaran yang jarang diperhatikan dalam praktik pembelajarannya, padahal PKN termasuk mata pelajaran yang sudah diajarkan dari kelas satu bahkan sampai nanti pada jenjang pendidikan tinggi, oleh sebab itu perlu adanya peningkatan perhatian terhadap PKN. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan di kelas IV D SDN Sidoklumpuk Sidoarjo pada mata pelajaran PKN. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk meningkatkan atensi belajar siswa pada mata pelajaran PKN dengan menggunakan model pembelajaran snowball throwing dengan dua siklus, siklus pertama dilakukan pada tanggal 16 April 2018 dan siklus kedua pada tanggal 23 April 2018 dengan prosedur perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu data trianggulasi (gabungan). Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data observasi, tes dan hasil tindakan. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan minat, aktivitas, interaksi serta atensi siswa. Pada siklus I di peroleh hasil sebanyak (42%) siswa yang memperhatikan penjelasan dan materi pelajaran yang disampaikan oleh guru, (27%) siswa yang merespon pertanyaan yang diajukan guru. (18%) siswa berperilku aktif dengan mengajukan pertanyaan dan memberikan tanggapan terhadap materi pelajaran yang disampaikan oleh guru sedangkan (12%) siswa diam dan ramai sendiri tidak memperhatikan penjelasan guru. Sedangkan pada Siklus II ini diperoleh sebanyak (51%) siswa yang memperhatikan penjelasan dan materi pelajaran yang disampaikan oleh guru. (36%) siswa yang merespon pertanyaan yang diajukan guru. (21%) siswa berperilku aktif dengan mengajukan pertanyaan dan memberikan tanggapan terhadap materi pelajaran yang disampaikan oleh guru, sedangkan masih ada (3%) siswa diam juga ramai sendiri tidak memperhatikan penjelasan guru.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: snowball throwing, Atensi, PKN |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Faculty of Teaching and Education Science > School of Elementary's Teacher Education |
Depositing User: | M.Pd Mohammad Faizal Amir |
Date Deposited: | 04 May 2018 03:54 |
Last Modified: | 04 May 2018 06:32 |
URI: | http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/3139 |
Actions (login required)
View Item |