HASANAH, SITI NUR (2018) HUBUNGAN FAKTOR GENETIK DENGAN KEJADIAN KISTA OVARIUM DI RS DKT SIDOARJO. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.
Text
KTI SEMUA DATA - 161540100039.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution. Download (1MB) |
Abstract
Kista ovarium adalah pertumbuhan sel yang berlebihan atau abnormal pada ovarium yang membentuk seperti kantong. Dari studi awal di RS DKT Sidoarjo menunjukkan tingginya (66,6%) angka kejadian kista ovarium dibandingkan dengantumor lain pada organ reproduksi seperti mioma uteri (20%) dan polip (13,4%). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan faktor genetik dengan kejadian kista ovarium. Desain penelitian dengan cross sectional dari data sekunder. Besar sampel sebanyak 44 orang dari 50 populasi diambil menggunakancara sampple random sampling. Data disajikan dalam bentuk hasil frekuensi tabulasi silang, dianalisis dengan uji chi-square dengan tingkat kemaknaan α =0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar (70%) ibu mempunyai riwayat genetik kista ovarium. Sebagian besar (59%) ibu menderita kista ovarium. Hasil uji chi square didapatkan nilai p =0,001, berarti p< α = 0,05 yang artinya Ho di tolak, H1 di terima. Simpulan penelitian ada hubungan faktor genetik ibu dengan kejadian kista ovarium di RS DKT Sidoarjo. Saran yang perlu disampaikan ialah pada institusi pelayanan untuk meningkatkan KIE tentang deteksi dini kista ovarium pada wanita beresiko.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Tugas Akhir |
Uncontrolled Keywords: | Genetik; Kista ovarium |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Health Science > School of Midwifery |
Depositing User: | kebidanan umsida |
Date Deposited: | 12 Apr 2018 03:22 |
Last Modified: | 12 Apr 2018 03:22 |
URI: | http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/2834 |
Actions (login required)
View Item |