Wildan Arif Hidayatulloh, WA and Hamzah Setiawan, HS and Sumarno, Sumarno Implementasi Jaringan RT/RW Net menggunakan metode IP Binddings dan HTB untuk Usaha Menengah Kecil Mikro. LPPM STIKOM TUNAS BANGSA, Jurnal Penerapan Sistem Informasi (Komputer dan Manajemen).
Text
Implementasi Jaringan RTRW Net menggunakan metode IP Binddings dan HTB untuk Usaha Menengah Kecil Mikro (1).pdf Download (3MB) |
Abstract
Internet merupakan salah satu hasil dari kemajuan teknologi. Hampir seluruh aktivitas dapat dilakukan secara online dengan menggunakan internet. Namun, persebaran internet belum menjangkau semua kalangan terutama pelosok desa. Hal ini dikarenakan biaya pemasangan internet yang tidak murah sehingga tidak dapat dijangkau masyarakat menengah ke bawah. Saat ini telah ada solusi dari permasalahn tersebut yaitu bisnis RT RW Net. Tidak hanya menguntungkan bagi pemilik, tetapi bisnis RT RW Net juga menguntungkan bagi masyarakat menengah ke bawah dimana masyarakat dapat menggunakan internet dengan harga yang lebih terjangkau. Penelitian ini membahas tentang pembuatan RT RW Net dengan metode IP Bindings dan HTB. IP Bindings merupakan salah satu Teknik dari hotspot server dimana dengan menggunakan teknik ini MAC Address Access Point milik user didaftarkan ke dalam tipe bypass pada IP Bindings sehingga AP user dapat terhubung ke internet tanpa autentikasi. Adapun untuk melakukan manajemen bandwith, penelitian ini menggunakan Hierarchical Token Bucket dimana HTB adalah salah satu metode management Bandwitdh di Mikrotik dengan menerapkan konsep hirarki atau pengelompokan bertingkat. Dengan mengkombinasikan kedua metode tersebut, penelitian ini menghasilkan jaringan internet RT RW Net dengan baik dan sesuai dengan yang diharapkan.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > School of Computer Engineering |
Depositing User: | Mr hamzah hamzah |
Date Deposited: | 27 Feb 2024 10:06 |
Last Modified: | 27 Feb 2024 10:06 |
URI: | http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/13440 |
Actions (login required)
View Item |