PENGARUH INSIDER OWNERSHIP, INVESTMENT OPPORTUNITY SET, TINGKAT PERTUMBUHAN, UTANG, DAN FREE CASH FLOW TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN SECARA TUNAI (Studi Pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2016)

Martiningtyas, Astikowati (2018) PENGARUH INSIDER OWNERSHIP, INVESTMENT OPPORTUNITY SET, TINGKAT PERTUMBUHAN, UTANG, DAN FREE CASH FLOW TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN SECARA TUNAI (Studi Pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2016). Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

[img] Text
7. Skripsi Lengkap-142010300153.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh insider ownership, investment opportunity set, tingkat pertumbuhan, utang dan free cash flow terhadap kebijakan dividen secara tunai pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2016. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 38 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 16 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Uji hipotesis penelitian ini menggunakan t-statistik untuk menguji koefisien regresi parsial serta f statistik untuk menguji pengaruh secara bersama-sama dengan level signifikansi 5 %. Selain itu juga dilakukan uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, uji autokorelasi dan uji heterokedastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa insider ownership berpengaruh terhadap kebijakan dividen dengan signifikansi 0,008. Investment opportunity set berpengaruh terhadap kebijakan dividen dengan 0,022. Tingkat pertumbuhan berpengaruh terhadap kebijakan dividen dengan nilai signifikan 0,042. Utang berpengaruh terhadap kebijakan dividen dengan signifikan 0,046 dan free cas flow berpengaruh terhadap kebijakan dividen dengan nilai signifikan 0,048. Hasil signifikan dari uji F sebesar 0,047 lebih kecil dari tingkat signifikansi yaitu 0,05 yang berarti bahwa insider ownership, investment opportunity set, Tingkat pertumbuhan, utang dan free cas flow secara bersama-sama berpengaruh terhadap kebijakan dividen. Kata Kunci: insider ownership, investment opportunity set, Tingkat pertumbuhan, utang, free cas flow, kebijakan dividen.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Skripsi
Uncontrolled Keywords: insider ownership; investment opportunity set; tingkat pertumbuhan; utang; free cas flow; kebijakan dividen.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economics and Business > School of Accountancy
Depositing User: akuntansi umsida
Date Deposited: 09 Aug 2018 05:56
Last Modified: 09 Aug 2018 05:56
URI: http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/4203

Actions (login required)

View Item View Item