PENGARUH PENGAWASAN, PEMAHAMAN SISTEM AKUNTANSI, DAN PENGELOLAAN KEUANGAN TERHADAP KINERJA UNIT SATUAN KERJA PEMERINTAH DAERAH (STUDI PADA BADAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH (BPKAD) DI SIDOARJO

NINGSEH, EKA PRASETIA (2018) PENGARUH PENGAWASAN, PEMAHAMAN SISTEM AKUNTANSI, DAN PENGELOLAAN KEUANGAN TERHADAP KINERJA UNIT SATUAN KERJA PEMERINTAH DAERAH (STUDI PADA BADAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH (BPKAD) DI SIDOARJO. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SIDOARJO.

[img] Text
SKRIPSI LENGKAP- 132010300023 PDF.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAKSI Ningseh Prasetia, Eka 2018. Pengaruh Pengawasan, Pemahaman Sistem Akuntansi dan Pengelolaan Keuangan Terhadap Kinerja Unit Satuan Kerja Pemerintah Daerah (Studi Pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) di Sidoarjo). Skripsi ini tidak untuk dipublikasikan Fakultas Ekonomi Universitas Muhammaddiyah Sidoarjo. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengawasan, pemahaman sistem akuntansi dan pengelolaan keuangan terhadap kinerja unit satuan kerja pemerintah daerah di Kabupaten Sidoarjo. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif hubungan klausal. Dimana pengawasan (X1), pemahaman sistem akuntansi (X2), dan pengelolaan keuangan (X3) dan kinerja unit Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) (Y). Diukur menggunaan skala Likert. Lokasi penelitian ini dilakukan di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) di Kabupaten Sidoarjo. Sample dalam penelitian ini sebanyak 53 responden.Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dengan menggunakan teknik Purposive sampling yaitu teknik pengambilan sample anggota populasi diperoleh dengan menggunakan kriteria: (1) Pegawai Bidang Keuangan dan (2) Pegawai yang berpendidikan minimal SLTA. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengawasan tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja unit SKPD di Kabupaten Sidoarjo. Hal ini dibuktikan dengan hasil regresi linear berganda sebesar 0,152 menunjukkan setiap penuruanan 1%, maka akan menurunkan kinerja unit SKPD sebesar 0,152. Pemahaman sistem akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja unit SKPD di Kabupaten Sidoarjo dangan hasil 0,430 menunjukkan setiap penaikan 1% , maka akan menaikkan kinerja unit SKPD. Sedangkan pengelolaan keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja unit SKPD di Kabupaten Sidoarjo dengan hasil 0,494 menunjukkan setiap penaikan 1%, maka akan menaikkan kinerjs unit SKPD. Kata kunci: Pengawasan, Pemahaman Sistem Akuntansi, Pengelolaan Keuangan, Kinerja Unit SKPD.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKRIPSI
Uncontrolled Keywords: Pengawasan; Pemahaman Sistem Akuntansi; Pengelolaan Keuangan, Kinerja Unit SKPD.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Faculty of Economics and Business > School of Accountancy
Depositing User: akuntansi umsida
Date Deposited: 26 Mar 2018 04:18
Last Modified: 26 Mar 2018 04:18
URI: http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/2074

Actions (login required)

View Item View Item