Perlindungan Hukum terhadap Suatu Pelanggaran Merek: Tinjauan Kasus PT. Siantar Madju Melawan Liem Poo Tung

Pratiwi, Fenty Putri (2023) Perlindungan Hukum terhadap Suatu Pelanggaran Merek: Tinjauan Kasus PT. Siantar Madju Melawan Liem Poo Tung. UMSIDA.

[img] Text
ARTIKEL 19.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (129kB)

Abstract

Pelanggaran merek yang melibatkan persamaan nama merek bisnis adalah isu yang penting dalam lingkungan bisnis yang kompetitif saat ini. Persamaan nama merek dapat menyebabkan kebingungan di antara konsumen, merugikan pemilik merek yang sah, dan merusak reputasi bisnis yang terlibat. Di Indonesia, ada beberapa kasus mengenai pelanggaran merek, ada para pihak yang tidak berwenang mendaftarkan merek yang sama dari perusahaan lain tanpa izin atau persetujuan yang bersangkutan, yang menyebabkan kerugian perusahaan. Artikel ini mengulas dampak yang ditimbulkan dari pelanggaran merek yang sama, upaya yang harus dilakukan untuk melindungi merek yang telah didaftarkan, serta apa implikasi hukum bagi pihak yang melanggar tindakan yang merugikan tersebut.

Item Type: Article
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > School of Legal Studies
Depositing User: admin eprints
Date Deposited: 12 Sep 2023 11:57
Last Modified: 12 Sep 2023 11:57
URI: http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/12332

Actions (login required)

View Item View Item