Karakter Positif Perspektif Al-Qur'an

Affandi, Ghozali Rusyid and Qoyyimah, Nuzulul (2013) Karakter Positif Perspektif Al-Qur'an. In: Prosiding Seminar Nasional & Sarasehan: Pendidikan Karakter Berbasis Psikologi Islam. Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Sidoarjo, pp. 24-42. ISBN 978-602-14336-0-7

[img]
Preview
Text
prosiding karakter positif lengka ok.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kehidupan individu tidak bisa dilepaskan dari latar belakang budayanya, sebab budaya merupakan representasi dari kepercayaan, nila-nilai yang dianutnya serta norma yang berlaku didalamnya yang sudah menginternalisasi dalam kehidupan seseorang. Kepercayaan dan nilai-nilai ini merupakan bagian dari kehidupan beragama yang sejak kecil ditanamkan oleh keluarga dan lingkungannya. Dalam kaitannya dengan karakter positif, maka pemaknaan karakter positif mana yang lebih penting bagi individu akan berbeda dengan individu lain yang berlatar belakang budaya berbeda. Keberagaman budaya ini digambarkan oleh Huntington (dalam Kim, 2010) dalam bentuk perabadaban dunia yang terbagi menjadi beberapa peradaban besar, salah satunya adalah Peradaban Muslim. Sudah barang tentu, Peradaban Muslim akan memiliki kepercayaan dan nilai yang berbeda dengan beradaban lainnya yang akan mempengaruhi individu didalamnya dalam memaknai karakter positif. Pemaknaan karakter positif bagi umat muslim tidak bisa dilepaskan dari ajaran yang ada dalam kitab sucinya yaitu Al Qur’an. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggali karakter positif yang bersumber dari Al Qur’an yang merupakan kitab suci Umat Islam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi dokumentasi (teks) yang merupakan bagian dari metode penelitian kualitatif. Analisis data yang digunakan adalah analisis konten dan dilanjutkan dengan analisis deskriptif. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat 18 karakter positif yang terkandung dalam Al Qur’an dengan karakter positif yang paling banyak ditemukan adalah transendensi. Selanjutnya adalah sabar, kemudian diikuti pengetahuan, ikhsan, sopan santun, tanggung jawab, adil, persaudaraan, tawadlu’, istiqomah, kasih sayang, amanah, memaafkan, optimis, jujur, bijaksana, berlomba dalam kebaikan dan cinta kebersihan.

Item Type: Book Section
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Psychology > School of Psychologycal Science
Depositing User: Ghozali Rusyid Affandi
Date Deposited: 04 Jan 2018 08:58
Last Modified: 04 Jan 2018 08:58
URI: http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/1005

Actions (login required)

View Item View Item